Minggu, 14 Agustus 2011

Cara Sederhana Mempercepat Modem Dengan Tutup Panci / Wajan

BASA-BASI DULU YA, hehehe!!!:

Kali ini saya akan menjelaskan tentang bagaimana trik mempercepat koneksi modem(yang berbentuk seperti flashdisk) dengan cara yang sangat sederhana dan lebih aman ketimbang menggunakan software-software yang tidak jelas yang mungkin justru mendatangkan virus ke laptop kita.

Pernah dengar “Wajan Bolic”?. Itu tuh, semacam antena yang terbuat dari wajan, temuan anak bangsa yang bisa mempercepat koneksi internet dengan harga yang lebih murah.

Tapi, Tentu saja untuk membuat alat seperti itu memang cukup sulit untuk orang awam seperti kita. Mungkin kita bisa membeli yang langsung jadi. Tapi, karena Wajan Bolic ini tidak didistribusikan ke seluruh wilayah Indonesia. Jadi, bagi kalian yang tinggal di daerah yang tidak terdapat penjual Wajan Bolic. Kalian bisa menggunakan trik yang lebih sederhana dengan tutup panci atau wajan di rumah kalian masing-masing.

INTI POSTINGAN:

Intinya, bagaimana agar modem mendapatkan posisi dimana terdapat banyak sinyal.

Alat-alat yang diperlukan:

1. Modem.
2. Laptop/PC.
3. Kabel perpanjangan USB (saya rasa kabel ini sudah ada bersama modem ketika baru dibeli).

4. Tutup Panci Besar/wajan yang tebuat dari alumunium. (yang penting bentuknya seperti parabola).
5. Bantal (untuk tempat sanggahan tutup panci).

Menurut saya alat-alat di atas sudah tersedia di rumah anda.

Caranya:

1. Letakkan tutup panci di atas bantal (susunan bantal).
2. Letakkan modem (yang sudah terhubung dengan PC melalui kabel perpanjangan USB) di atas tutup panci.
3. Sesuaikan posisinya agar mendapatkan sinyal yang maksimal.

Dengan menggunakan trik ini, kecepatan modem bisa meningkat hingga dua kali lipat bahkan lebih.



Gambar di atas asli dari PC saya. Mungkin ada yang kaget liat kecepatan modem saya yang sangat lambat. Mohon dimaklumi karena saya tinggal kota kecil dan bukan di daerah perkotaannya. Tapi, bisa dilihat sendiri 'kan peningkatan kecepatannya?. Kalau modem saya bertambah cepat dari 5 KB/sec menjadi 15 KB/sec (tiga kali lipat). Mungkin modem anda yang kecepatannya 100 KB/sec bisa menjadi 300 KB/sec. Lumayan 'kan?!.

Catatan: Ternyata cara sebelumnya masih lebih bertele-tele. Dan setelah saya coba ternyata modem cukup di letakkan di atas tutup panci saja. dan bantal barfungsi agar tutup panci dan modem berada di tempat yang lebih tinggi (agar sinyalnya lebih banyak).

8 komentar:

www.tumagon.com mengatakan...

Ok juga tu idenya ya
akn akoe coba, leh ya.

Rizal mengatakan...

saya menggunakan USB tetapi data sering sekali LOSS

Kagamine Aya-nyan mengatakan...

Wajannya dibalik nggak?
LOL tapi percuma juga, aku kan pakai Speedy

Kagamine Aya-nyan mengatakan...

Wajannya dibalik nggak?
LOL tapi percuma juga, aku kan pakai Speedy

Anonim mengatakan...

sudah pernah nyoba malahan ku taruh di atas kipas angin, tetapi ga ngaruh jga, soalnya di dalam kamar, mungkin klo ditruh di luar kamar atau diteras bisa lbih maksimal, tpi masalahnya harus beli usb perpanjangannya lgi.

Anonim mengatakan...

bleh di coba nieee,,,,..

Anonim mengatakan...

mantap

maulana irfan chalif mengatakan...

awalnya gw kira ni cma iseng eh pas gw coba ni beneran nambahin kec modem cckck

Posting Komentar